Desa Mengwi Kembali Dikunjungi 125 Desa se-Kabupaten Minahasa Terkait Study Komparasi Pengelolaan Keuangan yang Transparan Menggunakan Siskeudes Link

31 Juli 2024
KIM Desa Mengwi
Dibaca 167 Kali
Desa Mengwi Kembali Dikunjungi 125 Desa se-Kabupaten Minahasa Terkait Study Komparasi Pengelolaan Keuangan yang Transparan Menggunakan Siskeudes Link

Hari ini Rabu, 31 Juli 2024 Desa Mengwi mendapat kunjungan dari Kabupaten Minahasa Utara untuk Study komparasi terkait dengan tata keuangan desa berbasis online ( Siskeudes Online ) dan transparansi keuangan Desa di ruang rapat Giri Goshana Kantor Desa Mengwi.

Kedatangan peserta study komparasi dari Kabupaten Minahasa Utara ini di sambut langsung oleh Perbekel Mengwi I Nyoman Suwarjana, SE, Anggota BPD I Putu Suastika, Kelian Desa Adat Mengwi Ida Bgs Oka,SE., Perangkat Desa Mengwi dan Ketua Lembaga yang ada di Desa Mengwi. Setelah acara selesai, peserta study komparasi diajak makan siang bersama di wantilan Pura Taman Ayun Mengwi sekaligus menikmati keindahan warisan wisata dunia ini.